Jumat, 15 Mei 2009

Kelahiran



Kelahiran anak ke dunia merupakan suatu kebahagiaan yang tidak ternilai harganya. Lebih dari itu, kelahiran menjadi medium kesadaran pada pribadi lain yang dikehendaki oleh Allah harus ada di dunia. Kesadaran akan adanya pribadi lain mengajak kita untuk mencintainya sampai sahabis-habisnya. "Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri. Tidak ada kasih yang lebih besar daripada kasih seseorang yang menyerahkan nyawanya bagi sahabat-sahabatnya." Karena itu, kelahiran dinantikan dan disambut dengan penuh kebahagiaan - terutama bagi keluarga yang mengalaminya.
Peristiwa kelahiran, bukan hanya sekedar munculnya sosok atau pribadi baru di tengah dan bersama kita, tetapi lebih dari itu, yaitu terealisasinya cinta Allah yang mahaagung di tengah dan melalui manusia. "Firman itu telah menjadi manusia, dan diam di antara kita, dan kita telah melihat kemuliaan-Nya, yaitu kemuliaan yang diberikan kepada-Nya sebagai Anak Tunggal Bapa, penuh kasih karunia dan kebenaran"(Yoh 1: 14). Allah memanggil manusia untuk ikut serta ambil bagian dalam karya penyelamatan-Nya. Oleh Allah, manusia dijadikan sebagai partner atau rekan kerja-Nya. Manusia menjadi co-creator bagi dunianya.
"Jadikanlah terang kelahiran sebagai sayap-sayap cinta bagi kehidupan di sekitar kita."

Tidak ada komentar: